Bismillahirrahmanirrahim,Download Software Kamus Tembung Jawa
Ngoko-Krama Madya-Krama Inggil v.1 karya Feriawan Agung Nugroho.
Sebuah Software Kamus yang berisi pemilahan kata dan istilah bahasa Jawa sesuai dengan adab dan kesopanan masyarakat Jawa. Dibuat dengan lisensi freeware dan free software.
Kamus Tembung Jawa Ngoko-Krama Madya-Krama Alus ini dibuat untuk
memudahkan siapa saja yang berniat berbahasa jawa sesuai dengan adat dan
sopan santun yang berlaku. Sebagai sebuah software komputer, kamus ini
juga memberikan kemudahan kepada penggunanya untuk mencari kata dalam
bahasa ngoko untuk kemudian dapat diterjemahkan secara cepat.Kelebihan
dari kamus ini adalah: simpel, mudah digunakan oleh siapa saja, ukuran
file yang kecil dan tidak membebani memori serta harddisk, bisa
digunakan oleh komputer dengan spesifikasi lawas ataupun rendah
(komputer tua), kontennya bisa diedit dan ditambah sesuai dengan
keinginan penggunanya, tidak ada proteksi database.
Selain itu, kamus ini menang sengaja digratiskan (sebagai free
software) dengan tujuan untuk mewujudkan kecintaan kepada budaya daerah
sendiri yang konon mulai luntur dan pudar. Sebelum terlanjur punah
ataupun dirampok mentah-mentah oleh bangsa lain, maka sudah selayaknya
bagi pembuat aplikasi ini untuk berbuat yang terbaik bagi negeri
sendiri, khususnya bagi pelestarian budaya Jawa.
Sebarluaskanlah..pasang di blog, facebook, friendster, forum atau apapun yang memungkinkan banyak orang untuk mengaksesnya.
Cara Instalasi Software:
1. Setelah didownload.
Ekstraklah program di sembarang folder di komputer anda. Akan ada 3
file terpisah:kAMUS JAWA.Cab, Setup.LST dan Setup.exe
2. Klik Setup.exe sebagaimana ditunjukkan oleh gambar di bawan ini:
Klik dua kali di bagian setup.exe
4. Lalu muncullah penampakan instalasi dengan gambar biru di layar dan kemudian muncul opsi seperti ini:
tugas anda adalah mengklik yang ditandai merah. Itulan icon install (gambar kompute dan kardus).
5.Setelah itu akan muncul permintaan yang kurang lebih artinya: “mau
diinstal di folder mana?” sebagaimana dilihat di bawah ini:
Tugas anda adalah klik bagian continue (yang dilingkari merah)
6. Biasanya sih langsung kelar sampai akhir dan sukses. Tetapi jika suatu saat anda mendapati seperti ini:
Maka janganlah anda gundah gulana ataupun khawatir. Cukup klik ignore
dan percayalah tidak ada apa-apa yang perlu dirisaukan. Di sini
disebutkan bahwa instalasi software yang dibawa kamus ini nyata-nyata
sudah ditemukan di komputer anda dan sedang digunakan, sehingga gak
perlu ditambah instalasinya.
7. Setelah itu barangkali akan muncul sesudahnya seperti ini:
Lakukan klik YES.
8. Setelah itu anda cukup melakukan klik IGNORE pada beberapa
kejadian serupa sampai kemudian instalasi selesai. Jika sukses, di
komputer anda sudah terinstall software ini:
Nah selanjutnya pelajari di help file untuk menjalankan program ini:
DOWNLOAD
1. download via box.net silahkan klik di sini
2. download via server ugm silahkan klik di sini
3. download via kewlshare silahkan klik di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar